INILAH.COM, Bandung - Sejumlah jemaat tampak mengepalkan tangan saat lagu 'Garuda di Dadaku' bergema di Aula Gereja Katedral Santo Petrus, Sabtu (25/12/2010).
Mereka kemudian bertepuk tangan setelah lagu tersebut selesai dinyanyikan oleh pembawa acara saat Wagub Jabar mengunjungi Gereja Katedral.
Selain itu, beberapa anggota Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bandung yang menghadiri kunjungan perayaan hari natal di Gereja Katedral tersebut turut bertepuk tangan.
Lagu "Garuda di Dadaku" bergema di Gereja Katedral Santo Petrus Bandung saat kunjungan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) beserta jajaran Pemerintah Kota dan Provinsi dalam perayaan hari natal bagi umat kristiani.
Lagu tersebut bergema setelah Wakil Gubernur Jabar, Dede Yusuf, mengibaratkan kerukunan umat beragama sama dengan suporter Indonesia yang berangkat ke Malaysia dalam laga final AFF Cup 2010.
Setelah tercetus perkataan tersebut,Dede pun memberikan dukungan terhadap timnas dengan menyanyikan Garuda di Dadaku. Setelah itu, nyanyian tersebut juga dilanjutkan oleh pembawa acara di hadapan sekitar 50 orang lebih di aula Gereja Katedral.
Dalam kunjungan tersebut terlihat juga Wakil Walikota Bandung, Ayi Vivanda, serta beberapa anggota FKUB Kota Bandung. Kunjungan tersebut berlangsung sekitar satu jam dari pukul 12.30 WIB hingga 13.30 WIB.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar